March 29, 2015

1

Sekilas review Tentang DAW

Posted in

apakah itu DAW?
DAW adalah kepanjangan dari Digital Audio Workstation, fungsi dari DAW adalah untuk memproduksi dan mengedit audio atau suara. Dengan kata lain istilah gampangnya ada yang menggunakan DAW untuk recording (biasanya untuk anak band atau produser label) ada yang untuk scoring music (biasanya untuk produser rumah produksi dan atau seorang composer) ada pula yang menggunakan DAW untuk memanipulasi suara atau me mash up beat dan lagu (biasanya untuk seorang disk jockey atau DJ).

Ada banyak macam dan merk DAW yang sering kita jumpai dan gunakan, ada yang berbayar, ada yang ter budling oleh device, ada yang freeware dan ada pula yang terbajak, saya yakin banyak diantara kita semua menggunakan yang bajakan.
dari banyak DAW tersebut yang sering kita temui dan termasuk top dalam pemakaian antara lain :

1. Steinberg Nuendo dan Cubase (recording & scoring)
2. Image line Fruity Loops Studio (scoring & editing)
3. Steinberg wavelab (editing & mastering)
4. Avid pro tools (recording)
5. ableton live (scoring & live PA)
6. propeller head Reason (scoring)
7. Native Instrument Kontact (scoring)
8. Sonar producer edition (recording & editing)
9. Apple Logic, garage band (scoring & recording)
10. Presonus Studio one (scoring)
11. Native instrument Traktor Scratch Pro ( DJ mix station)
12. dan lain lain dan lain lain... (masi banyak lagi men)

untuk detail dan review masing masing DAW tersebut ada di posting berikutnya, check this out ya..

1 comment: